Contoh Surat Keterangan Kerja – Untuk kamu yang sedang mencari informasi seputar cara membuat surat keterangan kerja atau contoh-contoh surat keterangan kerja dari perusahaan baik itu untuk keperluan kuliah, pembuatan atau pengajuan visa, kamu berada di tempat yang tepat.
Dalam artikel ini kami akan memberikan contoh surat keterangan kerja yang baik dan benar. Surat keterangan kerja berfungsi sebagai alat bukti untuk memberikan kejelasan baik itu kepada perusahaan, instansi, atau seseorang. Dimana biasanya isinya memberikan informasi seperti prilaku, kecakapan, dan lama pengabdiannya.
Langsung saja berikut ini contoh surat keterangn kerja yang bisa kami jadikan inspirasi dalam pembuatan surat keterangan kerjanya.
Contoh Surat Keterangan Kerja dari Perusahaan PT
Daftar Isi
- 1 Contoh Surat Keterangan Kerja dari Perusahaan PT
- 2 Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk Kuliah
- 3 Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk NPWP
- 4 Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk Visa Bahasa Inggris
- 5 Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk KPR (Kredit Perumahan Rakyat)
- 6 Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk Bank
- 7 Download File Contoh Format Surat Keterangan Kerja
PT. INDOJAYA SENTOSA
Jl. Jawara No. 21, Jakarta
Hal: Surat Keteranga Kerja Jakarta, 17 Agustus 2017
Yang bertanda tangan di bawah merupakan pegawai dari PT INDOJAYA SENTOSA yaitu:
Nama : Pariman Santana
Jabatan : Personalia
Menerangkan bahwasannya:
Nama : Sartijem
Jabatan : Marketing Officer
merupakan salah satu dari karyawan PT INDOJAYA SENTOSA yang bekerja dari tanggal 10 Oktober 2015 sampai hari ini, dan berprestasi, kinerja dan prilakunya sangat baik.
Sekian surat keterangan kerja ini saya sampaikan, semoga bisa digunakan untuk hal yang seharusnya.
Hormat Kami,
Personalia
Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk Kuliah
PT. ANA ABADI
Jl. Perintis KA No. 21, Surabaya 62112
Tlp/ Fax: 082 12321
Surat Keterangan Penghasilan
Nomor: 10/HRD/VI/2016
Lampiran: 2 Lembar
Yang bertanda tangan di bawah:
Nama: Suciani Kusumah S.Kom
Jabatab: Kepala HRD
Dengan ini menerangkan bahwasannya:
Nama: Rosalia Samanta
Tempat, Tanggal Lahir: Bandung, 20 Maret 1990
NIP: 123123455
Alamat: Jl. Dipatiukur No. 10, Bandung
Merupakan karyawan tetap di PT ANA ABADI dari tanggal 20 Januari 2010 sampai saat ini menerangkan bahwasannya beliau tak bisa ikut dalam jadwal acara yang di selenggarakan Universitas Islam Bandung pada tanggal 10-13 Agustus 2016 sebab ada pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan.
Demikian surat keterangan kerja ini dibuat, supaya digunakan dengan sebagaimana mestinya.
Bandung, 5 Agustus 2016
Kepala HRD
Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk NPWP
Untuk kebutuhan administrasi masa sekarang NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) wajib dimiliki orang setiap orang. Nah untuk membuat NPWP ini dibutuhkan surat keterangan kerja yang berasal dari perusahaan tempat kamu bekerja. Berikut contoh surat keterangn kerjanya.
CV. MEDIA PELITA
Jl. Margajaya No. 10, Kota Bandung 12321
Tlp/ Fax: 012 21234
Surat Keterangan
Nomor: 20/HRD/VI/2010
Lampiran: 2 Lembar
Kepada Yth.
Kepala Kantor Pajak Kota Bandung
Yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama: Komarudin S. H
Jabatan: Kepala Administrasi
Menerangkan Bahwa:
Nama: Sugiono Darmanto
TTL: Surakarta, 10 Juni 1980
Masa kerja: 10 Mei 2015 sampai sekarang
Alamat: Jl. Mustofa No. 2 Kota Bandung
Merupakan benar seorang karyawan dari PT MEDIA PELITA dan kami mohon untuk dibuat NPWP pribadinya.
Demikian surat keterangan ini kami buat agar digunakan untuk semestinya.
Kota Bandung, 10 Agustus 2010
Komarudin S. H
Kepala Administrasi
Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk Visa Bahasa Inggris
Visa sangat dibutuhkan ketika kita akan berpergian ke luar negeri atau bekerja menjadi TKI atau TKW untuk visa kerja ke Malaysia, Hongkong, atau untuk berlibur ke Amerika, Korea, Schengen, atau Australia. Untuk mengajukan pembuatan visa kita harus ke kedutaan besar negara yang akan kita tuju, dan setiap kedutaan besar setiap negara biasanya memiliki persyaratan yang berbeda-beda. Salah satu syaratnya ialah surat keterangan kerja dalam bahasa Inggris. Berikut contoh surat keterangan kerja bahasa Inggris.
PT. NEBULA CORP
Majuntak Street No. 21, Jakarta Utara
Tlp/ Fax: 201 1234435
Jakarta, 10th of March 2017
To
The Embassy of England
Visa Section
3rd Floor Thamrin Toweer
Jalan Thamrin, Jakarta
Subject: Recommendation Letter for Visa
To whom it might concern
Here to certify that :
Name : Muhammad Akainu
Date of Birth : Bandung, 19 of April 1991
Adress : Jl. Nangor No 93 Kota Bandung
Is really a permanent employee of PT. NEBULA CORP since 2nd February 2010 as administration and accounting staff with employee no 20976555. He will certainly be visiting France for holiday from Wednesday, 16 of August 2017 will certainly be return to Indonesia and begin work again on Sunday, 4 of October 2017.
It may be appreciated if you can grant his necessary visa to enter your country at the earliest convenience.
Thanks greatly.
Yours sincerely
PT. NEBULA CORP
Mario Karnavia
Branch Manager
Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk KPR (Kredit Perumahan Rakyat)
Membeli sebuah rumah pastinya menjadi kebutuhan bahkan impian bagi setiap orang yang sudah berkeluarga. Untuk kamu yang masih belum bisa membeli rumah dengan cara tunai atau cash, kamu bisa memilih denan cara kredit atau KPR. Pilihlah pengembang atau penjual rumah yang memakai KPR Syariah supaya kamu tidak kena dosa RIBA ya.
Untuk bisa mengajukan KPR biasanya kamu harus ada surat keterangan kerja. Tujuan dari syarat itu untuk mengetahui penghasilan bulanan kamu ketika akan mengajukan KPR. Berukut contoh surat keterangannya.
PT. INDOTAMA
Jalan Gatot Subroto No, 1 Surabaya
Tlp/ Fax: 021 2233455
Surat Keterangan Penghasilan
Nomor:20/HRD/VI/2018
Lampiran: 4 lembar
Yang bertanda tangan di bawah:
Nama: Kurnianto S.Sc
Jabatan: Kepala HRD
Menerangkan bahwa:
Nama: Nita Juliani
TTL: Tasikmalaya, 10 Maret 1990
NIP: 2312133
Masa Kerja: 10 November 2015 sampai sekarang
Alamat: Jalan Timteng No 10, Surabaya
Merupakan karyawan di PT INDOTAMA dengan perincian gaji 3 bulan terakhir (terlampir) sebagai berikut:
Januari: Rp. 5.000.000
Februari: Rp. 5.000.000
Maret: Rp. 5.000.000
Sekian surat keterangan ini supaya bisa digunakan dengan semestinya.
Surabaya, 20 April 2018
Kurnianto, S.Sc
Kepala HRD
Contoh Surat Keterangan Kerja Untuk Bank
Ketika seorang karyawan ingin membuka rekening baru, biasanya petuga bank meminta surat keterangan kerja untuk keperluan administrasi di perbankannya. Berikut contoh surat keterangan kerja untuk Bank.
PT MUKTI SARI
Jalan Mawar No. 20, Semarang
Tlp/ Fax: 032 1113234
Surata Keterangan Kerja
No:22/HRD/VI/2018
Lampiran: 2 Lembar
Dengan Hormat,
Yang bertanda tangan di bawah:
Nama: Angelina Marwah S.Pd
Jabatan: Chief HRD
Menerangkan:
Nama: M. Aziz Latief
TTL: Semarang, 20 Mei 1990
Masa kerja: 20 Mei 2010 sampai sekarang
Alamat: Jalan Cendrawaswih No. 1, Semarang
Merupakan karyawan dari PT MUKTI SARI yang aktif sejak keterangan di atas.
Sekian surat ini kami buat untuk memenuhi syarat pembukaan rekening bank di Mandiri Cabang Undip.
Semarang, 1 Oktober 2018
Angelina Marwah S.Pd
Chief HRD
Download File Contoh Format Surat Keterangan Kerja
[su_button url=”https://www.mediafire.com/file/hx8g20tugzstka6/contoh%20format%20surat%20keterangan%20kerja.docx” target=”blank” style=”flat” background=”#ef322d” size=”5″ radius=”0″ icon=”icon: arrow-circle-down”]Download File Surat Keterangan Kerja[/su_button]
Baca Juga: Contoh Surat Perjanjian
Itulah contoh-contoh surat keterangan kerja yang bisa kamu jadikan bahan inspirasi dalam membuatnya. Semoga bermanfaat.